Web Design – Website tentu saja sudah tidak asing lagi bagi Anda. Ketika Anda membuka sebuah konten di google, tentu saja yang memuatnya adalah sebuah website.

Saat ini website menjadi aspek penting yang banyak dimanfaatkan oleh banyak orang. Namun, tentu tidak semua kalangan mengenal secara detail yang dimaksud dengan website. Kali ini kita akan memberikan wawasan mengenai pengertian, manfaat, dan jenis-jenis website hingga penjabarannya.

Website saat ini menjadi sebuah bagian penting dalam berbagai hal. Terlebih untuk mengenalkan sesuatu kepada pengguna internet yang sangat luas. Apalagi untuk Anda yang akan memulai sebuah usaha atau bisnis. Website menjadi suatu hal yang wajib untuk dimiliki.

Baca : Cara membuat website SEO friendly

Pengertian Website

Aspek pertama yang harus dikenali tentu adalah pengertiannya. Website dipahami sebagai kumpulan halaman yang dimuat dalam satu domain tertentu dengan tujuan pembuatannya masing-masing. Tujuan ini tentu saling berhubungan antar halamannya dan bisa diakses secara luas dengan sebuah browser melalui home page.

Untuk memiliki sebuah website, maka yang perlu dipersiapkan adalah hosting sebagai rumahnya serta domain sebagai nama utama biar mudah dikenal. Sedangkan untuk membuka website sendiri, Anda bisa menggunakan salah satu browser seperti Firefox, Edge, Safari dan Chrome.

Manfaat Website Untuk Bisnis

Keberadaan website ini tentu saja memberikan banyak sekali manfaat untuk penggunanya. Khususnya dalam hal promosi, entah untuk bisnis, acara, atau kegiatan. Oleh karena itu, tidak heran jika mayoritas pelaku bisnis saat ini banyak memanfaatkannya. Jika Anda memulai bisnis, ada baiknya menyiapkan website untuk mendongkrak promosi dan penjualan.

Manfaat website bagi pelaku bisnis diantaranya adalah biaya yang murah untuk promosi dan mengenalkan produknya. Website juga menjadi salah satu media iklan yang terpercaya dan mudah. Bahkan, dengannya Anda bisa melakukan promosi tanpa henti, 24 jam dalam seminggu. Selain itu, website juga bisa menghasilkan uang melalui program adsense.

Jenis-Jenis Website

Website terbagi dalam beberapa jenis sesuai dengan fungsi dan kebutuhan masing-masing pemilik. Nah, berikut ini beberapa jenis website yang perlu Anda ketahui.

1. Website Pribadi

Sesuai dengan namanya, website pribadi ini merupakan website yang memang milik personal. Biasanya website pribadi dimanfaatkan dalam berbagai hal yang hanya berhubungan dengan pemiliknya saja. Berbeda dengan website ditataran bisnis.

2. Blog

Jenis yang kedua adalah website yang berbentuk blog. Website seperti ini berisi artikel dan postingan dari pemiliknya sesuai tema tertentu, misalnya kecantikan, kesehatan, otomotif dan lain sebagainya. Ada pemilik yang blognya dijadikan sebagai blog pribadi, namun ada juga blogger yang menjadikannya sebagai niche blog untuk menghasilkan uang.

3. Toko Online

Website selanjutnya yang juga dibuat dalam rangka menghasilkan uang adalah toko online. Website toko online ini memang dikhususkan untuk bisnis. Semua produk akan dipajang di web ini secara detail. Website jenis ini sangat cocok untuk Anda yang berjualan.  

4. Forum

Jenis terakhir yang perlu dikenali adalah website forum. Jenis website yang satu ini sangat populer beberapa tahun lalu. Di Indonesia sendiri memiliki web forum bernama Kaskus. Fokus web forum adalah sarana untuk berkomunikasi dengan orang lain dengan tema yang sama. Misalnya membahas mengenai dunia otomotif. Nah, disetiap forum ada moderator untuk mengatur forum tetap tertib dan nyaman.

Itulah beberapa informasi dan penjabaran mengenai website ; pengertian, manfaat, jenis-jenis website,  dan aspek lain yang berhubungan dengannya. Nah, setelah mengenal lebih jauh gambaran umum dari website, kini Anda bisa mulai merencanakan secara matang pembuatannya dan menyesuaikan website tersebut sesuai dengan yang dibutuhkan.

Ahza Digital – Web Design Jakarta, Indonesia